KM-NTB, Mesir— Hari Rabu, 17 Maret 2021, Gub. KM-NTB Mesir, Alimuddin Ghozali, bersilaturrahmi ke salah satu alumni Doktor Ushul Fikih di Universitas al-Azhar Kairo, Dr. Said Ghozali, yang sekarang sedang menjabat Ketua Baznas Prov. NTB.
Sambil menyeruput kopi hangat khas Lombok, nostalgia akan Mesir dan al-Azharnya pun menyelimuti perbincangan sore yang hening. Dr. Said menyampaikan kerinduannya untuk kembali menjajaki Mesir. Tidak heran, sebab beliau telah menghabiskan sepertiga umurnya menimba ilmu di al-Azhar sejak S1 sampai S3 jurusan Ushul Fiqh yang jarang diminati mahasiswa karena berat pelajarannya. Namun hal itu tak mematahkan semangat beliau hingga akhirnya menyelesaikan desertasinya dengan Nilai yang memuaskan.
Dalam momen tersebut, Alimuddin Ghozali menyampaikan syukurnya atas kesempatan bersilaturrahmi yang diberikan oleh Duktur pada hari itu. Beliau menceritakan seputar kondisi Mahasiswa al-Azhar NTB yang ada di Mesir dan ditanggapi dengan baik oleh Duktur.
“Baznas sebagai lembaga pengelola zakat, masih tetap intens memberikan program penunjang bagi mahasiswa yang bersekolah ke luar negeri, sejak 2020 hingga awal 2021 lalu, ratusan mahasiswa yang berangkat ke luar negeri, terutama 110 mahasiswa yang ke Mesir, mendapat bantuan tiket dari program Baznas NTB” ujar Guru besar UIN Mataram tersebut.
Setelah Raker Baznas Provinsi dengan Baznas setiap Kabupaten pada awal bulan Maret, telah disepakati bahwa di setiap Baznas Kabupaten juga ikut andil dalam pengalokasian biaya pendidikan ke luar negeri.
Di akhir, Dr. Said mengabarkan bahwa Baznas NTB rencananya akan melakukan studi banding ke beberapa badan wakaf di Mesir. Semoga ini menjadi jalan kebaikan untuk Beliau, para staff dan kita semua. Ahlan wasahlan kita tunggu kehadiran Beliau di bumi Kinanah.